By using this website, you agree to the use of cookies as described in our Privacy Policy.
Kegiatan Upacara Bendera
Penanaman kedisiplinan dan rasa cinta tanah air peserta didik
Sarana Prasarana Sekolah
Peningkatan proses pembelajaran dengan pemenuhan sarana yang lengkap, baik, dan dapat menunjang proses belajar mengajar
Prestasi Akademik dan Nonakademik
Capaian prestasi peserta didik di berbagai kompetisi dan kejuaraan
Aktivitas Belajar di Kelas
Presentasi Kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila
Tadarus pagi hari
Pembiasaan positif membangun ketakwaan guru dan peserta didik
Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila
Melatih kemandirian, membangun kreatifitas, dan kerjasama

Kami adalah sekolah dengan segudang prestasi dan inovasi

Mewujudkan generasi cerdas, inovatif, dan berakhlak mulia 

Prestasi Akademik

Prestasi Nonakademik

Profil Pelajar Pancasila

Inovasi dan Kreativitas


 

Agenda Kegiatan Sekolah

Ayo cermati dan atur strategi belajarmu dengan mengetahui jadwal kegiatan sekolah di semester ini!

Jadwal Kegiatan Belajar Mengajar

Informasi kegiatan belajar di sekolah, desain mata pelajaran dan kode guru membantu dalam perencanaan pembelajaran 

Dewan Guru

Pendidik, Fasilitator, Pembimbing kegiatan belajar mengajar, pahlawan tanpa tanda jasa yang senantiasa bercita-cita untuk kesuksesan semua peserta didik di sekolah ini

Pendaftaran Akun SNPMB 2024

SNPMB, atau Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru, adalah sistem seleksi untuk calon mahasiswa yang ingin masuk perguruan tinggi negeri (PTN) di Indonesia. 

Beberapa hal yang perlu menjadi perhatian siswa diantaranya sebagai berikut:
  1. Baca panduan SNPMB dengan seksama, karena panduan di tahun 2024 ini berbeda dengan tahun 2023,
  2. Baca dengan teliti ketentuan foto yang ada di laman SNPMB untuk menghindari kasus kesalahan foto yang banyak terjadi seperti tahun sebelumnya,
  3. Simpan bukti permanen data di tempat yang aman dan jangan sampai hilang,
  4. Permanen data siswa hanya dapat dilakukan setelah pengisian pangkalan data siswa dan sekolah yang dilakukan mulai 9 Januari hingga 9 Februari 2024,
  5. Tombol simpan permanen untuk registrasi akun siswa akan muncul pada tanggal 10 Februari 2024.

Berikut tata cara pendaftaran akun SNPMB 2024

  1. Kunjungi link registrasi SNPMB 2024 di https://reg-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/​
  2. Klik daftar. Sesuaikan dengan identitas register di bagian siswa atau sekolah.
  3. Isi NISN, NPSN, dan tanggal lahir. Untuk siswa Luar Negeri yang berasal dari sekolah non SRI (Sekolah Rakyat Indonesia) dapat menggunakan NPSN 69999999.
  4. Pilih "Selanjutnya"
  5. Periksa data diri dan sekolah asal.
  6. Masukkan email aktif.
  7. Cek kotak masuk email untuk melakukan pengaktifan akun atau aktivasi.
  8. Apabila sampai 1x24 jam belum mendapatkan aktivasi, ulangi pembuatan akun SNPMB dengan email yang sama atau berbeda. Terpenting pastikan email yang digunakan masih aktif.
  9. Untuk yang sudah memiliki akun, pilih menu masuk ke laman portal SNPMB. Langkah ini juga berlaku untuk yang sudah mendapat verifikasi email.
  10. Masukkan alamat email dan kata sandi akun.
  11. Pilih menu "Verifikasi dan Validasi Data" klik tombol "Perbarui Data" lakukan validasi data.
  12. Jika data tidak valid, laporkan kesalahan ke pihak sekolah agar dilakukan koreksi data pada dapodik/emis dan melaporkan hasilnya ke pusdatin/pendis.
  13. Setelah koreksi dari sekolah selesai, maka ulangi kembali langkah-langkah verifikasi dan validasi hingga terlihat data valid.
  14. Jika sudah valid, maka isikan biodata yang diminta.
  15. Unggah dan atur pas foto terbaru atau 3 bulan terakhir dengan ketentuan yang diminta.
  16. Simpan permanen dan unduh bukti registrasi akun SNPMB. Proses selesai.
  • Hits: 2674

Evaluasi pendidikan melalui kegiatan ANBK

Evaluasi pendidikan melalui kegiatan ANBK dan pengembangan informasi teknologi yang terintegrasi melalui pembelajaran

Peningkatan wawasan melalui kegiatan Pasar Karir (PARKIR) yang diselenggarakan setiap tahun

Pengembangan kompetensi guru melalui In House Training dibidang teknologi dan pengembangan teknologi pendidikan di sekolah

Pengembangan wawasan peserta didik melalui kegiatan kerjasama dengan perguruan tinggi negeri